Wordpress kini menjadi salah satu platform blog yang paling populer di dunia, namun tahukah Anda jika sejarah peluncuran Wordpress berawal dari 3 (tiga) nama besar di balik kesuksesan platform blog ini?
Peluncuran pertama Wordpress adalah pada tahun 2003 dengan lisensi berada di bawah GPL Wordpress dengan arsitektur sistem penerbitan pribadi menggunakan PHP dan MySQL.
Nama besar pertama dibalik peluncuran Wordpress adalah Matt Mullenweg, karena Matt Mullenweg adalah ketua pengembang platform Wordpress sebagai blogging platform yang paling populer sebab setidaknya 54.283 juta situs top di Internet telah menggunakannya. Jumlah ini terus bertambah setiap detiknya. Selain Matt Mullenweg, sejarah peluncuran Wordpress juga sangat dekat dengan nama seorang Mike Little, karena selain sebagai teman Matt, Mike Little juga sering disebut sebagai pencipta Wordpress sehingga Matt Mullenweg dan Mike Little dianggap sebagai pencipta bersama platform Wordpress.
Nama terakhir atau nama ketiga dibalik suksesnya Wordpress sejak peluncurannya sebagai salah satu proyek blog CMS platform setelah Matt Mullenweg dan Mike Little adalah Christine Sellek, karena nama platform Wordpress sendiri tercipta berdasarkan hasil pemikiran Christine Sellek. Oleh karena itulah, sejarah peluncuran Wordpress tidak dapat dilepaskan dari 3 nama tokoh penting dibalik penciptaan dan peluncuran blogging platform satu ini. Matt, Mike dan Christine adalah contoh orang-orang yang telah meraih sukses besar melalui pengembangan sebuah platform blog.
0 komentar
Posting Komentar